Kumpulan Soal Soal

Berbagi soal-soal pelajaran, seputar dunia pendidikan

Senin, 17 September 2018

Download RPP Prakarya SMP Kelas 7 Semester 1 dan 2 Kurikulum 2013

Bismillah...

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) adalah rencana kegiatan pembelajaran tatap muka untuk satu pertemuan atau lebih. RPP dikembangkan dari silabus untuk mengarahkan kegiatan pembelajaran peserta didik dalam upaya mencapai Kompetensi Dasar.
Bila Anda adalah seorang guru yang mengajar matapelajaran Prakarya SMP Kelas 7 dan sedang dalam proses pencarian RPP sebagai sebuah pedoman dalam proses pelaksanaan pembelajaran di kelas, maka proses pencarian anda bisa diakhiri di blog ini. Karena, kali ini saya akan berbagi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Prakarya SMP Kelas 7 Semester 1 dan 2 kurikulum 2013.
Berikut ini adalah contoh RPP Prakarya SMP Kelas 7 Semester 1 yang membahas materi tentang Kerajinan, sebagai gambaran dari isi RPP yang akan anda download.

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
RPP

Sekolah : SMP....................,,,
Mata pelajaran : PRAKARYA (Kerajinan)
Kelas/Semester : VII/1
Alokasi Waktu : 2 Jam Pelajaran
A. Kompetensi Inti (KI) 
  1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya
  2. Menghargai dan menghayati perilakujujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya
  3. Memahamidanmenerapkanpengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmupengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata
  4. Mengolah, menyaji, danmenalar dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori
B. Kompetensi Dasar 
  1. KD 3.1 : Memahami pengetahuan tentang jenis sifat, karakter dan teknik pengolahan serat dan tekstil 
  2. KD  4.1 :  Memilih jenis bahan dan teknik pengolahan serat/tekstil yang sesuai dengan potensi   daerah    setempat (misal:  rumput/ilalang, kapas,bulu domba, kulit kayutali plastik dan   lain-lain).
C. Indikator Pencapaian Kompetensi
  • 3.1.1 Menyebutkan jenis-jenistekstil sesuai sifat dan karakter
  • 3.1.2 Menjelaskan pengolahan serat dan tekstil
  • 4.1.1 Mengklasifikasikan/mengelompokkan jenis bahan yang akan digunakan dalam pembuatan produk kerajinan sesuaiwilayah setempat
  •  4.1.2 Mengidentifikasi jenis bahan yang digunakan dalam pembuatan produk kerajinan
D. Tujuan Pembelajaran
Setelah peserta didik melalui serangkaian proses pembelajaran cara pembuatan kerajinan dari bahan teknik pengolahan serat/tekstil yang sesuai dengan potensi daerah setempat  ,diharapkan peserta didik dapat:
  1. Menyebutkan jenis-jenistekstil sesuai sifat dan karakter
  2. Menjelaskan pengolahan serat dan tekstil
  3. Mengklasifikasikan/mengelompokkan jenis bahan yang akan digunakan dalam pembuatan produk kerajinan sesuaiwilayah setempat
  4. Mengidentifikasi jenis bahan yang digunakan dalam pembuatan produk kerajinan
Untuk mengunduh RPP Prakarya SMP Kelas 9 kurikulum 2013 Semester 1 dan 2 secara lebih lengkapnya, silahkan bisa di klik link download yang sudah saya siapkan di bawah ini:
Semester 1
  • Download RPP 1 (Kerajinan) [ DI SINI ]
  • Download RPP 2 (Pengolahan) [ DI SINI ]
  • Download RPP 3 (Rekayasa) [ DI SINI ]
Semester 2
  • Download RPP 4 (Kerajinan) [ DI SINI ]
  • Download RPP 5 (Pengolahan) [ DI SINI ]
  • Download RPP 6 (Budidaya Tanaman Sayur) [ DI SINI ]
_________________
Lihat juga:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.